October
29
2021
     11:29

Sinergi Cashlez dan Kemenkop UKM Majukan Pengrajin Wastra Bali

Sinergi Cashlez dan Kemenkop UKM Majukan Pengrajin Wastra Bali

Bali, 29 Oktober 2021 – Dalam rangka pengembangan Wastra di provinsi Bali, Cashlez bersama Deputi Bidang Kewirausahaan Kementerian Koperasi dan UKM Republik Indonesia (Kemenkop UKM RI) melaksanakan kegiatan Business Matching Wirausaha Melalui Skema Pembiayaan Alternatif kepada para pengrajin wastra Bali.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan UKM terhadap akses pembiayaan alternatif guna peningkatan skala usaha, khususnya bidang wastra sebagai salah satu warisan nusantara.

Angjelia Dewi, Business Development Manager Cashlez Bali mengatakan, “Suatu kebanggaan bagi kami dapat menjadi bagian dari kegiatan Kemenkop UKM dalam memajukan pengrajin wastra di Bali. Kami harap melalui edukasi yang kami berikan dapat menjadi semangat bagi para pengrajin untuk beradaptasi di dunia digital dan memberikan kemudahan kepada mereka untuk mengakses permodalan, baik itu untuk modal produksi maupun operasional.”

Angjelia Dewi menambahkan bahwa para peserta pengrajin wastra sangat antusias terhadap informasi yang diberikan terkait pembayaran digital dan permodalan ini, hal ini karena permodalan sendiri biasanya mereka membutuhkan waktu kurang lebih 3 - 6 bulan hingga mendapatkan modal pinjaman.

“Wastra sebagai warisan nusantara tentu harus kita lestarikan bersama dan kita jaga keberadaannya. Untuk itu, pengrajin wastra pun perlu kita perhatikan agar tetap produktif dan menggerakkan roda perekonomian UKM di Bali. Ke depannya, Cashlez akan terus memberikan edukasi mengenai pembayaran digital ini agar setiap UKM di Bali dapat kembali bangkit.” tutupnya.

Sebagai informasi, Cashlez merupakan perusahaan fintech payment gateway berizin dari Bank Indonesia yang memberikan solusi bisnis bagi para pelaku usaha, mulai dari penerimaan pembayaran non-tunai, aplikasi kasir mobile, pencatatan digital dan akses permodalan yang bekerjasama dengan bank/non-bank. Saat ini, Cashlez telah membantu lebih dari 11.000 pelaku usaha dari berbagai segmen usaha di seluruh Indonesia.

Tentang PT Cashlez Worldwide Indonesia Tbk.:

PT Cashlez Worldwide Indonesia Tbk. (Cashlez) adalah perusahaan teknologi finansial yang bergerak di bidang pembayaran, khususnya payment gateway. Cashlez menyediakan layanan pembayaran sebagai nilai tambah bagi pemilik usaha maupun perusahaan untuk tumbuh dan berkembang melalui pengembangan sistem Mobile Point of Sales (MPOS) yang didukung berbagai fasilitas penerimaan pembayaran, seperti pembayaran menggunakan kartu dan pembayaran digital (QRIS, Virtual Account dan Payment Link) dalam satu aplikasi. Sistem ini sekaligus dapat memantau seluruh transaksi secara real-time.

Melalui inovasi ini, Cashlez berhasil mendapatkan rekor dunia dari Museum Rekor Indonesia (MURI) pada tahun, 2019 sebagai “Payment Aggregator Pertama dengan Point-of-Sale dan Pilihan Pembayaran Multi Acquiring Bank Terbanyak dalam Satu Aplikasi”. Cashlez berkomitmen untuk menjadi solusi terbaik bagi para pelaku usaha dan mitra terbaik bagi bank dan non-bank, oleh karena itu Cashlez juga bekerjasama dengan bank dan non-bank untuk menyediakan akses pendanaan/permodalan bagi pelaku usaha.

Kini, Cashlez telah membantu lebih dari 11.000 pelaku usaha dari berbagai segmen di seluruh Indonesia. Pada bulan Mei 2019, Cashlez menerima izin resmi sebagai penyelenggara payment gateway dari Bank Indonesia dan awal tahun 2020, Cashlez secara resmi menjadi perusahaan teknologi finansial pembayaran pertama yang melantai di Bursa Efek Indonesia dengan kode saham CASH.


Release Terkini

No Release Found


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved