December
07
2018
     18:16

SAP Indonesia Resmi Diakui Sebagai 2019 Top Employer

SAP Indonesia Resmi Diakui Sebagai 2019 Top Employer
Publisher

Jakarta, 7 Desember 2018 —SAP Indonesia (NYSE: SAP) telah diakui sebagai 2019 Top Employer di Indonesia untuk memberdayakan praktik pengembangan karyawan terbaik serta memiliki kondisi kerja luar biasa bagi karyawan.

Penelitian internasional tahunan yang dilakukan oleh Top Empoyer Institute mengakui pengusaha terkemuka di seluruh dunia yang memberikan kondisi karyawan yang luar biasa, memelihara dan mengembangkan bakat di seluruh tingkat organisasi, dan berusaha untuk terus memajukan praktik kerja terbaik di kelasnya. Hal terpenting pada prosedur Top Employer adalah adalah bahwa perusahaan yang berpartisipasi harus menyelesaikan proses penelitian ketat dan memenuhi standar tinggi yang diperlukan di berbagai benua dan negara. Top Employer Institute mengevaluasi karyawan SAP dalam beberapa kriteria seperti strategi bakat, perencanaan tenaga kerja, on-boarding, pembelajaran dan pengembangan, manajemen kinerja, pengembangan kepemimpinan, karir dan manajemen suksesi, kompensasi dan manfaat, dan budaya perusahaan. Standar tingkat kelulusan juga meningkat setiap tahun, sehingga mengharuskan perusahaan untuk tetap serius saat mengambil proses sertifikasi setiap tahun, sama seperti tahun sebelumnya. Dengan demikian, hanya perusahaan terkemuka di dunia yang mendapatkan sertifikasi sebagai Top Employer.

Penelitian independen yang komprehensif dari Top Employer Institute telah mengungkapkan bahwa SAP Indonesia menyediakan kondisi karyawan yang luar biasa, memelihara dan mengembangkan bakat di seluruh tingkatan organisasi dan telah menunjukkan status kepemimpinannya di lingkungan SDM, selalu berusaha untuk mengoptimalkan praktik ketenagakerjaannya untuk mengembangkan karyawannya.
Andreas Diantoro selaku Managing Director SAP Indonesia mengatakan, “Kami senang dapat dikenali lagi untuk praktik SDM 'people-first' kami melalui sertifikasi ini. Menjadi salah satu dari sedikit perusahaan IT di Indonesia yang diakui sebagai Top Employer berarti bahwa orang-orang kami di SAP adalah inti dari kesuksesan dan penggerak utama dalam visi kami untuk membantu dunia berjalan lebih baik, dan dengan demikian meningkatkan kehidupan di Indonesia.”

Kunjungi SAP News Center. Ikuti SAP di Twitter pada @sapnews.

Tentang SAP

Sebagai perusahaan cloud yang didukung oleh SAP HANA®, SAP merupakan pemimpin pasar dalam software aplikasi perusahaan, membantu perusahaan dari semua ukuran dan di semua industri berjalan dengan sangat baik: 77% dari pendapatan transaksi dunia menyentuh sistem SAP. Machine learning, IoT, dan teknologi analisis canggih milik SAP membantu mengubah bisnis pelanggan menjadi intelligent enterprises. SAP memberikan wawasan bisnis yang mendalam dan menumbuhkan kolaborasi yang membantu bisnis tetap memimpin persaingan. SAP menyederhanakan teknologi untuk perusahaan sehingga mereka dapat menggunakan software seperti yang mereka inginkan - tanpa gangguan. Paket aplikasi dan layanan end-to-end SAP memungkinkan lebih dari 413.000 pelanggan bisnis dan publik untuk beroperasi secara menguntungkan, beradaptasi terus menerus, dan membuat perbedaan. Dengan jaringan global pelanggan, mitra, karyawan, dan pemimpin pemikiran, SAP membantu dunia berjalan lebih baik dan meningkatkan kehidupan orang-orang. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi www.sap.com.

Semua pernyataan dalam dokumen ini yang bukan merupakan fakta historis adalah pernyataan berwawasan ke masa depan sebagaimana didefinisikan dalam Undang-undang Reformasi Proses Hukum Sekuritas Swasta AS 1995. Kata-kata seperti "antisipasi," "percaya," "estimasi," "mengharapkan," "peramalan," "bermaksud," "bisa saja," "rencana", "proyek", "memprediksi", "seharusnya", "akan" serta ekspresi serupa yang berkaitan dengan SAP dimaksudkan untuk mengidentifikasi pernyataan yang berwawasan ke depan. SAP tidak berkewajiban memperbaharui atau merevisi setiap pernyataan berwawasan ke depan dan mengumumkannya kepada publik. Semua pernyataan berwawasan ke depan memiliki berbagai risiko dan ketidakpastian yang dapat menyebabkan materi hasi actual berbeda dari harapan. Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi hasil finansial SAP di masa mendatang dibahas lebih lengkap dalam pengajuan SAP kepada US Securities and Exchange Commission ("SEC"), termasuk Laporan Tahunan SAP pada Form 20-F yang diserahkan kepada SEC. Para pembaca diingatkan untuk tidak semata-mata mengandalkan pernyataan berwawasan ke depan mengingat bahwa pernyataan tersebut hanya membahas prediksi dilihat dari saat ini.
© 2018 SAP SE. Seluruh hak cipta.
SAP dan produk dan layanan SAP lainnya yang disebutkan di sini serta logo masing-masing adalah merek dagang atau merek dagang terdaftar dari SAP SE di Jerman dan negara lain. Silakan lihat https://www.sap.com/copyright untuk informasi dan pemberitahuan merek dagang tambahan.


Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved