August
06
2020
     22:30

Oppo Watch Resmi Hadir di Indonesia

Oppo Watch Resmi Hadir di Indonesia

Jakarta, 6 Agustus 2020 - Hari ini, OPPO Indonesia secara resmi meluncurkan jam tangan pintar, OPPO Watch pertama di Indonesia. OPPO Watch hadir dengan memadukan teknologi modern dan desain yang fashionable. Berbekal layar flexible dual-curved pertama di dunia, OPPO Watch membawa kemampuan jam tangan pintar untuk berada pada tingkatan selanjutnya.

Jam pintar OPPO ini menampilkan ekosistem pintar yang didukung oleh Wear OS by Google, sebuah tampilan jam tangan yang dilengkapi dengan AI Outfit-Matching dan sistem VOOC Flash Charging yang memberikan daya 16 jam hanya dalam 15 menit waktu pengisian.

“OPPO selalu fokus pada pengembangan produk-produk gaya hidup cerdas yang berorientasi pada pengguna, seperti pada OPPO Watch. Jam tangan OPPO Watch merupakan salah satu aksesoris pintar dalam ekosistem Internet of Things (IoT) OPPO yang hadir dengan kualitas, kenyamanan dan efisiensi penggunanya untuk menghadirkan pengalaman kecerdasan konektivitas yang akan menghubungkan pengguna ke lebih banyak perangkat pintar lainnya,” ujar Aryo Meidianto A, PR Manager OPPO Indonesia.

Cerdas, Fleksibel, dan Intuitif

Dengan didukung Wear OS by Google yang telah disesuaikan oleh OPPO, tercipta OPPO Watch sebagai perangkat sempurna yang dapat cepat beradaptasi dengan perubahan. Kehadiran Wear OS by Google memberikan pilihan ribuan aplikasi popular yang tersedia dan dapat diunduh melalui Google Play Store, serta menyediakan dukungan layanan Google nan lengkap.

•    Outfit-Matching Watch Face

OPPO Watch dilengkapi dengan AI Outfit-Matching. Pengguna cukup menggunakan aplikasi HeyTap Health* untuk memotret pakaian maka OPPO Watch akan merekomendasikan tampilan arloji yang sesuai dengan gaya busana pemakainya melalui AI-Imaging dan algoritma bawaannya.

•    Sentuhan Premium

OPPO Watch 46mm memiliki tampilan dual-curved fleksibel pertama di dunia pada jam tangan pintar. Dengan kehadiran layar dual-curved yang lentuk menjadikan perangkat ini bisa hadir dengan bezel nan tipis. Layar AMOLED 3D fleksibel berukuran 1,91 inci memiliki ketahanan terhadap gesekan yang kuat, tingkat kecerahan yang sangat baik, dan detail yang indah. Bahkan ketika berada di bawah sinar matahari yang menyengat, tampilan layar tetap terlihat jelas.

OPPO juga menghadirkan perangkat Watch 41mm, terbuat dari bingkai aluminium seri 6000 yang memberikan kekuatan dan daya tahan tinggi. Selain itu, layar AMOLED 1,6 inci memiliki detail sempurna dan ketajaman untuk menghadirkan konten-konten yang diunduh melalui Google Play Store.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved