October
09
2018
     21:50

Malaysia dan Airbus Foundation Dukung Upaya Bantuan Bencana Palu

Malaysia dan Airbus Foundation Dukung Upaya Bantuan Bencana Palu
Publisher

Jakarta, 9 Oktober 2018 – Pemerintah Indonesia, Tentera Udara Diraja Malaysia (TUDM), dan Airbus Foundation bahu-membahu mendukung upaya kemanusiaan di Palu, Indonesia melalui pengoperasian pesawat A400M milik TUDM dan distribusi bantuan darurat.

Sejak ketibaannya di Halim pada 4 Oktober 2018, TUDM telah menerbangkan bahan bantuan menggunakan A400M bagi para korban yang terdampak gempa bumi dan tsunami di Palu.

Bahan bantuan yang diterbangkan meliputi mobil tangki BBM milik Pertamina dan ekskavator dari PT Pindad. TUDM juga membantu mengantarkan makanan, minuman, pakaian, serta obat-obatan yang dikumpulkan oleh Kementerian BUMN Indonesia menggunakan A400M tersebut. Bantuan ini kemudian akan didistribusikan melalui jaringan CSR Kementerian yang aktif mendukung upaya tersebut.

Airbus Foundation juga membantu transportasi dan distribusi barang bantuan menggunakan helikopter, serta telah membantu Palang Merah Internasional (IFRC) dengan menyediakan 45 jam terbang menggunakan helikopter H125. Airbus Foundation juga membantu Dokter Lintas Batas (MSF) untuk mengontrak operator helikopter H155, yang akan membantu upaya bantuan selama beberapa minggu mendatang. Selain itu, citra satelit Airbus juga digunakan dalam upaya tanggap darurat menyusul aktifnya International Charter for Space.

“Kita semua telah menyaksikan kerusakan yang memilukan akibat gempa bumi dan tsunami di Palu. Doa kami menyertai para korban dan keluarga yang telah mengalami kehilangan tak terbayangkan ini,” ujar Executive Director Airbus Foundation Andrea Debbane. “Setidaknya inilah yang dapat kami lakukan bersama para rekan kami, yang telah memberikan bantuan logistik yang amat dibutuhkan dalam kondisi darurat ini.”

Gempa bumi, yang diikuti dengan tsunami setinggi enam meter, menghantam Palu dan Donggala pada 28 September 2018 lalu. Lebih dari 1.400 orang meninggal, sekitar 50.000 penduduk dilaporkan hilang, dan lebih dari 200.000 orang membutuhkan bantuan darurat.

Tentang Airbus Foundation

Airbus Foundation merupakan organisasi yang dipimpin oleh CEO Airbus Tom Enders, serta didirikan dan disokong oleh Airbus, Airbus Helicopters, dan Airbus Defence and Space. Yayasan ini merupakan sarana filantropi perusahaan yang menggunakan sumber daya, produk aeronautika dan antariksa, kompetensi, sumber daya manusia yang beragam, serta budaya inovasi perusahaan demi mengatasi isu-isu sosial. Airbus Foundation mendukung komunitas kemanusiaan global dan menginspirasi serta menyiapkan generasi muda untuk menghadapi tantangan-tantangan di masa depan. Sejak diresmikan pada Mei 2008, Airbus Foundation telah memfasilitasi lebih dari 60 penerbangan bantuan ke berbagai tempat di seluruh dunia. Informasi lebih lanjut dapat ditemukan di http://company.airbus.com/company/Foundation.html.


Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved