March
30
2021
     15:06

Klikdokter Adakan Vaksinasi Covid-19 untuk Lansia

Klikdokter Adakan Vaksinasi Covid-19 untuk Lansia

Jakarta. PT Kalbe Farma Tbk (Kalbe) melalui anak usahanya KlikDokter melaksanakan program vaksinasi COVID-19 secara gratis dari tanggal 25 – 31 Maret 2021 di Summarecon Mall Kelapa Gading 5 Jakarta. Vaksinasi yang diselenggarakan Kalbe dan bekerja sama dengan RS Omni, RS EMC dan Summarecon Mall Kelapa Gading, yang juga mendapat dukungan dari Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta ditujukan untuk masyarakat lanjut usia/lansia di DKI Jakarta.

Setiap harinya, KlikDokter menargetkan ada 500 lansia yang menerima vaksin COVID-19. Hadir dalam pelaksanaan vaksinasi Kalbe hari ini Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kementerian Kesehatan Maxi Rein Rondonuwu, Walikota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim, Presiden Komisaris PT Kalbe Farma Tbk Irawati Setiady, Direktur PT Kalbe Farma Tbk Bujung Nugroho dan didampingi oleh Direktur Utama KlikDokter Dino Bramanto. Pelaksanaan vaksinasi ini merupakan dukungan KlikDokter kepada pemerintah dalam melakukan percepatan vaksinasi COVID-19 untuk menekan laju penyebaran virus Corona.

“Kalbe berkomitmen dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat, dimana salah satu yang dilakukan pada hari ini adalah pemberian vaksin COVID-19 kepada para lansia. Kami mendukung Pemerintah yang saat ini memprioritaskan lansia dalam pemberian vaksin sebagai kelompok usia rentan dan berbahaya apabila terkena COVID-19.

Tentu kami berharap supaya para lansia tetap dapat hidup sehat dan berkualitas,” ujar Michael Buyung, Direktur PT Kalbe Farma Tbk. “Apabila program vaksinasi ini telah tiba waktunya untuk untuk kelompok usia lain di luar lansia, Kalbe melalui Klikdokter juga akan ikut mendukung dan berpartisipasi menyelenggarakan vaksinasi kembali, dan masyarakat cukup mendaftar melalui aplikasi KlikDokter,” lanjut Michael.

Maxi Rondonuw, Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kementerian Kesehatan dalam kunjungannya ke lokasi pelaksanaan vaksinasi Kalbe juga mengatakan bahwa saat ini pemerintah sedang meningkatkan target pemenuhan pelaksanaan vaksinasi COVID-19 untuk lansia. Pemerintah melalui Kementerian Kesehatan melakukan terobosan dengan proaktif menjemput bola mendatangi tempat tinggal lansia.

“Kami mengapresiasi kolaborasi penyelenggaraan vaksinasi dinamis yang diselenggarakan di Mal Kelapa Gading (MKG) yang menjadi representasi dalam pelayanan warga lanjut usia (lansia). Dengan suasana yang nyaman, akses mudah, dan penerapan protokol kesehatan yang ketat membuat lansia semakin tertarik untuk segera mendapatkan vaksinasi.

Yang lebih penting lagi penyelenggara begitu taat dengan protokol kesehatan yang salah satunya diatur betul jarak dan alur vaksinasinya mulai dari tahap registrasi sampai observasi pasca-vaksinasi,” kata Ali Maulana Hakim, Wali Kota Jakarta Utara.

“KlikDokter mendukung Pemerintah dalam vaksinasi Lansia dikarenakan menurut data Suku Dinas Kesehatan masih banyak lansia yang belum mendapat rujukan untuk divaksin. Untuk itu kami secara proaktif menyelenggarakan program ini dengan memberikan kemudahan bagi para lansia, mereka cukup mendaftarkan melalui aplikasi Klikdokter,” ujar Dino Bramanto, Direktur KlikDokter.

“Kami berharap program vaksinasi ini tidak berhenti disini saja dan dapat melakukan hal serupa di kota-kota yang lain. Selain melakukan vaksinasi kami juga memberikan suplemen dan vitamin kepada masyarakat juga terus kami jalankan agar dapat terhindar dari penyebaran virus COVID-19,” lanjut Dino.

Proses pendaftaran Program Vaksinasi ini juga sangat mudah yaitu masyarakat yang ingin mendaftarkan orang tua atau lansia wajib melakukan buat janji via aplikasi KlikDokter dan mengisi profil diri peserta secara lengkap di menu data diri peserta. Peserta wajib datang minimal 30 menit sebelum jadwal yang telah terdaftar.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved