January
12
2017
     17:45

Inovasi JNE untuk Memudahkan Proses Pengemasan Paket oleh Pelanggan di Awal Tahun

Inovasi JNE untuk Memudahkan Proses Pengemasan Paket oleh Pelanggan di Awal Tahun
Publisher

Januari 2017 – Tahun lalu, berbagai terobosan di bidang penting JNE lakukan agar pelanggan dapat semakin nyaman serta mudah dalam melakukan pengiriman paket. Seluruh pengembangan dan inovasi dijalankan demi memenuhi kebutuhan masyarakat dalam hal distribusi barang di dalam serta luar negeri, baik untuk keperluan pribadi atau keperluan bisnis mau pun kebutuhan pengiriman perusahaan.

Tahun ini, langkah untuk memenuhi salah satu kebutuhan pelanggan saat melakukan aktifitas pengiriman, kembali JNE lakukan dengan menyediakan Packaging Center di titik layanan. Fasilitas ini adalah sebuah ruangan khusus, dimana pelanggan dapat berkonsultasi, bahkan meminta bantuan petugas JNE, terkait kemasan paket yang akan dikirimkan. Untuk mencegah berbagai resiko yang dapat terjadi selama paket dalam proses pengantaran, maka paket harus dibungkus dalam kemasan dengan cara yang tepat.

Sebagai langkah awal, Packaging Center disediakan di titik layanan JNE Jl. Tomang Raya No.9 Jakarta Barat, yang juga merupakan kantor pusat JNE dan salah satu gerai yang paling banyak dikunjungi pelanggan. Bukan hanya sebagai tempat berkonsultasi dan meminta bantuan dalam pengemasan paket, Packaging Center pun menjual berbagai macam kemasan khusus yang dapat memaksimalkan keamanan isi paket, seperti, Bubble Wrap New Air yang memiliki tingkat kualitas pengamanan isi paket lebih tinggi daripada bubble wrap biasa, Styrofoam khusus pembungkus botol yang merupakan barang pecah belah, Paper Tube untuk mengirimkan lembaran apa pun seukuran maksimal kertas A1, Instapack yang dapat mengembang menyesuaikan bentuk benda di dalam paket, dan tentu saja @Box Prepaid berbagai ukuran yang telah diluncurkan tahun lalu. Cara penggunaan mau pun manfaat dari produk-produk yang tersedia di Packaging Center pun dapat dilihat di akun resmi sosial media JNE dengan link https://www.facebook.com/JNEPusat/videos/1319376678113038/ dan merupakan informasi edukatif serta inspiratif bagi siapa pun.

M. Feriadi, Presiden Direktur JNE, mengatakan, “Tahun lalu JNE telah menerima 13 penghargaan bergengsi di berbagai bidang dan dinobatkan sebagai salah satu perusahaan jasa pengiriman ekspres serta logistik terbaik di dalam negeri. Rasa syukur dari berbagai pencapaian tersebut, JNE wujudkan salah satunya dengan langkahlangkah inovatif yang bermanfaat bagi seluruh pelanggan. Dengan segenap daya upaya, JNE menyediakan berbagai produk layanan yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan dari keseluruhan proses distribusi barang, mulai dari sebelum aktifitas pengiriman dilakukan sampai dengan proses penerimaan paket.

Packaging Center merupakan salah satu fasilitas yang JNE berikan untuk memudahkan pelanggan dalam proses pengemasan paket agar kualitas keamanan isi dari paket tersebut semakin maksimal. Berawal dari salah satu titik layanan di Jakarta dan telah memudahkan proses pengemasan ribuan paket pelanggan, diharapkan Packaging Center ini dapat dirasakan juga manfaatnya oleh pelanggan di kota-kota lainnya di waktu yang akan datang”. Sampai dengan akhir tahun lalu, JNE telah dapat menangani pengiriman hingga 16 juta kiriman dalam sebulan dan tentu diharapkan meningkat di tahun ini sebesar 30% seperti tahun-tahun sebelumnya. Jumlah tersebut bertambah seiring dengan pertumbuhan e-commerce, dimana jumlah total pengiriman JNE didominasi oleh pengiriman e-commerce dengan persentase sebesar 60%-70%. Selain itu, peningkatan di bidang infrastruktur mau pun jaringan terus berjalan agar proses distribusi ke seluruh Indonesia, khususnya ke Indonesia bagian Timur, dapat tumbuh semakin besar sehingga turut mendongkrak perekonomian di wilayah tersebut.

Sekilas Tentang JNE

JNE berdiri pada tahun 1990, merupakan perusahaan nasional yang berkonsentrasi pada bidang usaha jasa pengiriman dan pendistribusian. JNE juga memperluas bidang usahanya hingga jasa pengiriman makanan khas daerah (PESONA), jasa kepabeanan, penjemputan di bandara, dan pengiriman uang/money remittance. Di akhir tahun 2012, JNE memisahkan divisi Logistik, menjadi unit usaha tersendiri terpisah dari unit kurir ekspres. Di tahun 2013, JNE siap berekspansi di bidang logistik, dengan berfokus pada layanan yang mencakup pergudangan, cargo, pengiriman jalur darat, sea freight, dan air freight. Di tahun 2014, mempersiapkan JNE ECommerce, dan optimalisasi Mobile Applications, membangun 250 kantor operasional dan jaringan outlet menjadi lebih dari 5000 outlet di seluruh Indonesia dan menghadapi persiapan daya saing Asia Free Trade Area tahun 2015.


Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved