July
15
2019
     13:32

Inilah Hal yang Perlu Diketahui Pelaku Wirausaha Sosial untuk Kembangkan Bisnis

Inilah Hal yang Perlu Diketahui Pelaku Wirausaha Sosial untuk Kembangkan Bisnis

Jakarta, 15 Juli 2019 - Berdasarkan data yang dikeluarkan oleh Komisi Ekonomi dan Sosial Perserikatan Bangsa-bangsa (UN-ESCAP), hingga akhir 2018 terdapat sekitar 340.000 wirausaha sosial di Indonesia. Berbeda dengan jenis usaha lain, wirausaha sosial membuka peluang inklusif dan kesetaraan sebagai inti bisnis dengan misi sosial. Namun masih banyak tantangan yang dihadapi oleh para pelaku wirausaha sosial ini. Mulai dari permasalahan kurangnya jejaring, sumber pendanaan, akses pengetahuan, mentorship hingga tidak adanya sebuah ekosistem wirausaha sosial yang memadai.

Bank DBS Indonesia sebagai bank yang secara aktif mendukung dan mengembangkan wirausaha sosial di Indonesia kembali membuka program Social Enterprise Grant 2019. Program ini didukung oleh DBS Foundation, yang hingga saat ini telah menjangkau lebih dari 100 wirausaha sosial di Singapura, Cina, Hongkong, India, Indonesia, dan Taiwan. Program Social Enterprise Grant sendiri memiliki tujuan untuk mendukung wirausaha sosial dalam meningkatkan bisnis mereka melalui peningkatan kapasitas operasional, kemampuan inovasi, memperluas jangkauan geografis sehingga dapat meningkatkan dampak sosial dari bisnis yang dijalankan.

Program ini ditujukan untuk wirausaha sosial yang memiliki produk atau solusi bisnis yang telah divalidasi di pasar yang dapat dibuktikan dengan perolehan pendapatan dan/atau daya tarik akuisisi oleh klien dengan rencana yang jelas untuk meningkatkan bisnis. Selain itu, wirausaha sosial tersebut juga berkomitmen pada misi sosial dan memiliki roadmap yang jelas untuk dapat mencapai peningkatan dampak sosial. Bantuan dana hibah sebesar 50.000 - 250.000 dolar Singapura akan diberikan kepada wirausaha sosial terpilih dengan ketentuan wirausaha sosial tersebut harus terdaftar di negara beroperasi dan tidak memiliki agenda atau afiliasi keagamaan ataupun politik. DBS Foundation juga tidak mendanai kegiatan individu, amal, penggalangan dana umum atau Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM).

Pendaftaran dibuka hingga 31 Juli 2019, pukul 23:59 waktu Singapura(GMT+8) dan akan melalui proses evaluasi mulai Agustus hingga September 2019. Pendaftaran yang lewat dari waktu yang telah ditentukan akan dievaluasi pada penyelenggaran tahun berikutnya. Nah, untuk mengetahui apa saja yang menjadi kriteria penilaian program Social Enterprise Grant oleh DBS Foundation, simak hal berikut ini:

? Inovasi

Penilaian ini dilihat dari sejauh mana solusi yang diberikan dari wirausaha sosial terhadap permasalahan sosial yang ada saat ini melalui inovasi dan peningkatan bisnis yang berkelanjutan.

? Dampak sosial

Kejelasan masalah sosial yang ingin dipecahkan, stakeholders dan siapa saja yang menjadi target sasaran dari usaha yang dijalankan, serta bukti nyata dampak yang dihasilkan.

? Kelayakan bisnis

Kriteria ini meliputi adanya permintaan kebutuhan pada pasar akan layanan atau produk wirausaha sosial, kekuatan strategi dalam memperoleh pelanggan dan model pendapatan bisnis, serta rekam jejak keuangan yang jelas dan proyeksi yang realistis.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved