August
19
2019
     13:31

Indosat Ooredoo Gelar Pesantren 4.0 Bersama Tebuireng

Indosat Ooredoo Gelar Pesantren 4.0 Bersama Tebuireng

Jakarta, 19 Agustus 2019 – Indosat Ooredoo, perusahaan digital terdepan di Indonesia menggandeng Pesantren Tebuireng Jombang, Jawa Timur, melakukan inisiatif pengembangan Program Pesantren 4.0. Program ini diawali dengan pengadaan workshop Design Thinking (Design Sprint) yang digelar baru-baru ini dan diikuti oleh puluhan peserta yang berasal dari lingkungan Pondok Pesantren Tebuireng dengan latar berlakang Pengasuh Pondok, Dosen, Guru, Pengelola Unit Usaha Pondok Pesantren serta beberapa Mahasiswa dari Universitas Hasyim Asyari.

Director & Chief Innovation and Regulatory Indosat Ooredoo, Arief Musta’in, mengatakan “Kami melihat adanya kebutuhan para santri untuk dapat bersaing di era digital setelah mereka lulus dari pesantren. Program ini dibuat untuk mentransformasikan lembaga pendidikan pesantren menjadi lebih kompatibel dan relevan dengan era disruptif saat ini tanpa harus kehilangan jatidiri sebagai santri. Pesantren 4.0 mempersiapkan para santri menghadapi hal tersebut serta mengembangkan kemampuan digital mindset and skill para digital talent yang nantinya ilmu tersebut dapat diterapkan di dalam pesantren bahkan bagi masyarakat luas. Kami berharap inisiatif besar ini juga dapat diadopsi di pesantren-pesantren lainnya sehingga lembaga pendidikan pesantren bisa menjadi bagian dari pelopor digital talent factory yang dampaknya semakin luas lagi untuk kebaikan bangsa ini terutama pada pengembangan ekosistem digital di Indonesia.”

Inisiatif Pesantren 4.0 ini juga bertujuan untuk menemukan digital talent atau future talent untuk pengembangan Inovasi produk yang bisa digagas oleh para santri saat belajar di pondok pesantren. Peserta nantinya dimungkinkan mendapatkan kesempatan melakukan magang di kantor Indosat Ooredoo jika mampu mengikuti program dengan baik. Program magang tersebut akan dilakukan dengan menyesuaikan kebutuhan perusahaan, khususnya terkait dengan kebutuhan di dunia digital.

Tentang Indosat Ooredoo

Indosat Ooredoo (IDX: ISAT), bagian dari Ooredoo Group, adalah perusahaan telekomunikasi digital terdepan di Indonesia yang memberikan akses dan konektivitas kepada setiap orang dan bisnis. Indosat Ooredoo ingin meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia yang lebih baik melalui dunia digital.

Pada semester 1 tahun 2019, Indosat Ooredoo memiliki 56,7 juta pelanggan dan mengoperasikan 24,874 BTS 4G di 475 kota dan mencakup 82,9% total populasi penduduk di Indonesia.

Tentang Ooredoo

Ooredoo adalah sebuah perusahaan komunikasi internasional yang beroperasi di Timur Tengah, Afrika Utara dan Asia Tenggara. Melayani konsumen dan bisnis di 10 negara, Ooredoo memberikan pengalaman data terdepan melalui berbagai konten dan layanan yang canggih, data-sentris seluler dan jaringan fixed.

Ooredoo melayani membukukan pendapatan QAR 30 miliar pada tanggal 31 Desember 2018. Sahamnya tercatat di Bursa Efek Qatar dan Abu Dhabi Securities Exchange.


Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved