April
14
2021
     14:38

IKEA Kota Baru Parahyangan Hadirkan Inspirasi Ruangan Sesuai Kebutuhan dan Kebiasaan Warga Bandung

IKEA Kota Baru Parahyangan Hadirkan Inspirasi Ruangan Sesuai Kebutuhan dan Kebiasaan Warga Bandung

IKEA baru saja membuka toko ketiganya di Kota Baru Parahyangan, Bandung Barat pada 28 Maret 2021 lalu. Sejalan dengan visi IKEA yaitu untuk menciptakan kehidupan sehari-hari yang lebih baik bagi banyak orang, IKEA Kota Baru Parahyangan menyediakan solusi perabot rumah yang terjangkau sesuai dengan kebutuhan dan kebiasaan masyarakat Bandung.

Untuk memastikan solusi yang diberikan tepat dan berguna untuk membantu para pelanggan, IKEA menginisiasikan upaya home visit atau kunjungan langsung ke rumah warga Bandung.

Sudah menjadi prasyarat bagi IKEA untuk melakukan tinjauan secara langsung ke rumah penduduk secara berkala serta menggunakan hasil riset yang dilakukan untuk lebih mengenal dan mendalami apa tendensi dan tantangan yang dialami setiap rumah khususnya dalam kebutuhan perabot dan asesoris rumah tangga.

Setelah mendapatkan masukan langsung, IKEA akan mengembangkan konsep room set yang dapat mengakomodir kebutuhan dan solusi di masing-masing culture masyarakat. Diharapkan saat berkunjung ke IKEA dan melihat inspirasi ruangan yang di buat, pelanggan IKEA bisa ikut mendapatkan inspirasi untuk design dan barang-barang apa saja yang disediakan IKEA untuk menjawab kebutuhan perabot dan aksesoris serta desain di rumah mereka masing-masing.

Toko terbaru IKEA di Kota Baru Parahyangan, Bandung Barat menghadirkan room set yang merupakan jawaban dari kebutuhan masyarakat Bandung. Oleh karena itu, Inspirasi Ruang di IKEA Kota Baru Parahyangan mempunyai ciri khas tersendiri dibanding dengan  Inspirasi ruangan  IKEA di toko lain, seperti Alam Sutera dan Sentul City.

Untuk mengetahui lebih lanjut, Communication & Interior Design Manager IKEA Kota Baru Parahyangan, Denis Nugraha menjelaskan solusi yang dihadirkan IKEA Kota Baru Parahyangan atas kebutuhan masyarakat Bandung. Simak penjelasannya di bawah ini!

1.Solusi outdoor space untuk tempat bercengkrama bersama orang terdekat

Salah satu hasil survei IKEA dengan warga Bandung, adalah kebiasaan mereka untuk berkumpul dan bercengkrama bersama teman maupun anggota keluarga. Warga Bandung cenderung menghabiskan waktu luangnya dengan bersosialisasi, seperti menikmati kopi, teh dan camilan bersama keluarga hingga bermain dengan kerabat. Namun, space ruang tamu yang terbatas seringkali menjadi permasalahan warga Bandung. Didukung oleh udara  Kota Bandung yang sejuk, memanfaatkan ruang terbuka yang terpisah dari ruang tamu sebagai tempat bersosialisasi tanpa mengganggu anggota keluarga lainnya menjadi sebuah solusi yang menarik

Melihat situasi ini, IKEA menghadirkan solusi dekorasi luar ruang yang seru untuk berkumpul dan bercengkrama di rumah. Kamu dapat memaksimalkan teras rumah dengan menambahkan perabot luar ruang seri ASKHOLMEN dari IKEA. Kursi dan bangku taman dengan material kayu dapat melengkapi spot teras rumah untuk bercengkrama bersama keluarga atau kerabat. Jangan lupa, taruh tanaman hias favorit kamu di rak dan pot khas IKEA agar teras rumah menjadi lebih cantik dan segar.

2. Solusi open space yang aman dan nyaman untuk kumpul sekeluarga

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved