Home Credit Indonesia Kukuhkan “Kampanye Nasional Literasi Keuangan”, Ayo #Doitcerdas!

Jakarta, 17 Mei 2017 – Pemahaman dan pengetahuan literasi keuangan masyarakat di Indonesia masih sangat minim, hal ini dapat dilihat dari tingkat literasi keuangan yang cenderung masih kecil. Menurut survei yang dilakukan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tahun 2016, tingkat literasi keuangan masyarakat Indonesia sebesar 29,66% dengan indeks inklusi keuangan 67,82%.
Guna membantu meningkatkan kesadaran masyarakat terhadapnya pentingnya memiliki pengetahuan mengenai literasi keuangan, Home Credit Indonesia, perusahaan internasional penyedia jasa pembiayaan multiguna yang berasal dari Republik Ceko, hari ini mengukuhkan Kampanye Nasional Literasi Keuangan 2017.
Bertempat di Jakarta, acara ini dihadiri oleh Andy Nahil Gultom, Chief External Affairs PT Home Credit Indonesia, perwakilan dari Otoritas Jasa Keuangan. Dengan tema acara “Cerdas Financial bersama #DoITCERDAS”, acara ini turut mengundang seorang pembicara yang merupakan Mompreneur, Motivator & Pendiri Indonesia MomPreneur, yaitu Ike Dahlia Cambey.
Andy Nahil Gultom, Chief External Affairs PT Home Credit Indonesia mengatakan, “Secara konsisten kami berupaya untuk terus mengedukasi masyarakat agar memiliki pengetahuan literasi keuangan yang lebih baik. Di tahun ini, kami menginisiasi Kampanye Nasional Literasi Keuangan Home Credit Indonesia 2017 sebagai wujud komitmen perusahaan dalam mendukung program OJK dalam meningkatkan literasi keuangan kepada seluruh lapisan masyarakat di tanah air.”
Kampanye Nasional Literasi Keuangan akan dilakukan di wilayah Home Credit beroperasi. “Kami telah memulai kampanye ini di Surabaya akhir April 2017 kepada generasi muda di Universitas Nasional Surabaya. Kami akan terus melanjutkan kampanye nasional ini hingga akhir tahun 2018 mendatang, ke kota-kota dimana kami beroperasi di luar Pulau Jawa termasuk Kalimantan, Sulawesi, Sumatera.” tambah Andy.
Melalui kesempatan terpisah, Horas V.M. Tarihoran, Direktur Literasi dan Edukasi Keuangan Otoritas Jasa Keuangan menyampaikan, “OJK mendukung penuh dan mengapresiasi Kampanye Nasional Literasi Keuangan yang digagas oleh Home Credit Indonesia. Dengan adanya program seperti ini, kami berharap tingkat literasi keuangan masyarakat Indonesia akan meningkat dan tentunya dapat membantu kami mencapai target indeks literasi dan dan inklusi keuangan yang dicanangkan oleh pemerintah.”
Sebagai perusahaan pembiayaan multiguna yang terpercaya dan bertanggung jawab, sejak tahun 2014 Home Credit secara aktif melakukan edukasi literasi keuangan dengan membuka kelas pelatihan kepada berbagai golongan dan komunitas, termasuk diantaranya adalah mahasiswa, siswa Sekolah Menengah Atas komunitas ibu rumah tangga dan pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Adapun penerima manfaat program ini secara langsung adalah sebanyak 1.055 orang, namun demikian angka ini belum merepresentasikan cakupan sesungguhnya, yang nilainya jauh lebih besar, dikarenakan materi literasi keuangan yang diberikan oleh Home Credit boleh disebarkan dan digunakan oleh masyarakat luas, tanpa terkecuali.
Sementara di tahun ini, hingga pertengahan bulan Mei 2017, Home Credit telah mengedukasi 1.077 orang, dimana total tersebut merupakan gabungan dari kegiatan literasi keuangan regular yang dijalankan serta dari program kampanye nasional.
Selain itu, selaras dengan salah satu misi perusahaan yakni mendorong pertumbuhan ekonomi di Indonesia, Home Credit terus mensosialisasikan program literasi keuangan melalui media sosial menggunakan tagar yang dikenal dengan #DoITCERDAS. Hal ini dilakukan juga untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya memahami literasi keuangan melalui media sosial, dimana potensi media sosial di Indonesia sangat besar. Dan Home Credit berupaya mengoptimalkan peran media sosial untuk mengedukasi literasi keuangan kepada masyarakat di seluruh tanah air.
Ike Dahlia Cambey, Mompreneur, Motivator & Pendiri Indonesia MomPreneur yang turut hadir dalam acara ini mengungkapkan antusiasmenya terhadap program yang diinisiasikan oleh Home Credit Indonesia. “Saya sangat senang dapat terlibat langsung dalam kelas literasi keuangan yang diselanggarakan oleh Home Credit baru-baru ini, dimana saya berkesempatan membagikan ilmu dan pengetahuan kepada hampir 100 orang pelaku usaha dan ibu rumah tangga yang baru memulai usahanya. Saya berharap ilmu yang disampaikan melalui kampanye ini dapat menyentuh lebih banyak lapisan masyarakat di tanah air.”