December
02
2019
     15:35

Do-It Telah Salurkan Kredit Produktif Ke 15.000 Peminjam Di 38 Kota/Kabupaten Seluruh Jawa Timur

Do-It Telah Salurkan Kredit Produktif Ke 15.000 Peminjam Di 38 Kota/Kabupaten Seluruh Jawa Timur

PT Glotech Prima Vista (Do-It) yang merupakan perusahaan Layanan Pinjam Meminjam Uang Berbasis Teknologi Informasi atau Fintech P2P Lending melakukan kunjungan ke Provinsi Jawa Timur pada 29-30 November 2019.


Dalam kesempatan tersebut, Do-It turut memeriahkan Surabaya Fintech Exhibition 2019 yang diselenggarakan oleh Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI). Acara yang berlangsung di Pakuwon Trade Center tersebut turut dihadiri para pejabat Direktorat Pengaturan, Perizinan dan Pengawasan Fintech OJK.


"Kami senang bisa berkunjung ke Kota Pahlawan (Surabaya) ini. Di Jawa Timur sendiri, Do-It telah menyalurkan kredit produktif ke 15.000 debitur lebih," ungkap Jennifer Claudia, Chief Executive Officer Do-It.


Mantan bankir internasional tersebut menambahkan "Berkat teknologi artificial intelligence dan machine learning yang digunakan di Do-It, kami sudah berhasil menjangkau seluruh 38 kota/kabupaten yang ada di seluruh Jawa Timur," tambah Jennifer.


Untuk diketahui, Do-It 2 tahun berturut-turut mendapatkan sertifikasi ISO 27001 Full Scope. Hal ini sejalan dengan dengan komitmen Do-It untuk memberikan pelayanan global bagi penggunanya.


Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved