October
04
2021
     16:29

Diserbu Peminat, Podomoro Golf View Luncurkan Klaster & Club House Premium & Eksklusif

Diserbu Peminat, Podomoro Golf View Luncurkan Klaster & Club House Premium & Eksklusif

Jakarta, 2 Oktober 2021 – Podomoro Golf View, kota mandiri dengan hunian berkelas persembahan PT Agung Podomoro Land Tbk. (APL) pengembang properti terdepan dan terintegrasi di Indonesia, hari ini meluncurkan produk eksklusif terdepan dan terbarunya yakni The New Cottage Klaster Khaya yang dilengkapi dengan club house mewah yaitu The Private Resort Club House.

Peluncuran produk baru proyek properti yang terletak di Cimanggis, Depok, Jawa Barat ini digelar dalam rangkaian acara “Sparkling Moment Podomoro Golf View” yang digelar secara virtual.

Assistant Vice President (AVP) Marketing Podomoro Golf View Rubby I Widjaja mengatakan saat ini minat konsumen terhadap hunian atau properti terus melonjak tinggi, khususnya untuk hunian yang berkelas yang mendukung gaya hidup berkualitas. “Itulah sebabnya kami memperkenalkan The New Cottage klaster Khaya dengan fasilitas terlengkap untuk mendukung gaya hidup masyarakat yang kini lebih mementingkan kenyamanan dan ketenangan,” katanya.

The New Cottage Klaster Khaya ini terdiri dari 300 unit rumah dua lantai dengan konsep modern tropis yang elegan dan mewah. Klaster ini unggul dalam desain ekterior maupun interiornya dengan konsep open space yang lega. Setiap rumah didesain khusus dengan ventilasi udara yang memungkinkan pencahayaan dan sirkulasi udara yang baik. Rumah ini juga dilengkapi dengan halaman depan dan halaman belakang untuk mendukung aktivitas keseharian di rumah.

“Tidak lupa, Podomoro Golf View menyediakan fasilitas club house dengan nuansa resort sebagai fasilitas ekslusif untuk para penghuni,” ujarnya. Rubby mengatakan The Private Resort Club House yang sangat ekslusif ini akan mendukung aktivitas penghuni dalam rangka meningkatkan kualitas hidupnya mulai dari kegiatan olahraga, rekreasi, maupun pertemuan komunitas

Club House ini terletak di tengah-tengah hunian dilengkapi dengan swimming pool, yoga & gym center, private cinema, indoor games room, indoor-outdoor lounge, dan multifunction hall.

“Nah, tidak seperti hunian lain pada umumnya yang sedemikian banyak unit rumah dilengkapi dengan 1 clubhouse, di PGV ini kami punya 2 clubhouse untuk 4 klaster. Jadi sangat eksklusif sekali,” katanya.

Rubby mengatakan Podomoro Golf View fokus pada keinginan masyarakat yang mendambakan tempat tinggal di mana segala kebutuhannya tersedia. “Rata-rata konsumen saat ini mencari tempat tinggal yang dapat memenuhi kebutuhan hidupnya di dalam satu kawasan yang sama. Apalagi saat ini masyarakat juga lebih sadar akan pentingnya gaya hidup yang mendukung kesehatan fisik dan mental,” katanya.

Adapun, Podomoro Golf View berkonsep one stop living, hunian terpadu dengan bangunan superblock di mana penghuninya dapat melakukan semua aktivitasnya di kawasan yang sama. Penghuni yang tinggal di kawasan Podomoro Golf View akan merasakan peningkatan kualitas hidup dengan adanya fasilitas yang mendukung segala aktivitas mulai dari pendidikan, pusat komunitas, pusat perbelanjaan, dan area rekreasi. “Di kawasan Podomoro Golf View terdapat Masjid AT-Thohir untuk mendukung kegiatan ibadah para penghuni. Tidak hanya itu, ada fasilitas sekolah dan universitas,” kata Rubby.

Menjalankan gaya hidup yang baik juga bisa terus terjaga di lingkungan Podomoro Golf View yang didominasi dengan area terbuka hijau dengan berbagai fasilitas tambahan untuk berolahraga seperti jogging track dan bike track. Kawasan Podomoro Golf View juga dikelilingi dengan area lapangan golf.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved